Program-Program

RUMAH BACA ANAK NAGARI

Go Send Buku

Membawakan buku-buku kemasyarakat seperti taman kota agar bisa dibaca oleh pengungjung sehingga menumbuhkan minat baca di masyarakat 

Bimbel Grasetu

Bimbingan belajar gratis senin-sabtu, anak-anak dibimbing oleh relawan rumah baca dalam hal tugas-tugas disekolah seperti PR, membahas soal-soal ujian

Pena Basastra

Penampilan minat bakat dan sastra, anak-anak dirumah baca diberikan bimbingan dalam bidang sastra seperti read a loud, mendongeng, berpuisi dan menulis

Modus

Movie edukasi, anak-anak di rumah baca melakukan aktivitas menonton film edukasi yang mempunyai nilai-nilai moral 

Gersosma

Gerakan sosial masyarakat, rumah baca melakukan program untuk melakukan bimbingan/pelatihan bagi ibu-ibu dalam hal peningkatan skill seperti memasak, menjahit, merangkai bunga dan lain-lain

Olga Petra

Olahraga dan permainan tradisional, Rumah baca memberikan fasilitas bagi anak-anak untuk melakukan aktifitas permainan tradisional 

Menang Tali

Mendatangkan tim ahli, rumah baca mendatangkan narasumber yang ahli dibidangnya untuk memberikan bimbingan kepada anak-anak, remaja, orang tua yang menjadi pengunjung rumah baca

Titian Kesurga

Titipan amalan ke Surga, membiasakan anak-anak untuk melakukan aktivitas yang berhubungan dengan keagamaan di rumah baca seperti sholat dan mengaji.

English Club

Belajar bahasa inggris bersama relawan rumah baca setiap hari minggu pagi

B-Komtis

Belajar komputer gratis, anak-anak tingkat SMP di berikan pelatihan komputer

Dongeng Ceria RRI

Relawan dari rumah baca anak nagari mengisi acara dongeng cerita di RRI setiap minggu pagi

Pengurus Komunitas